Tuesday, September 20, 2011

10 Linkin Park's Songs I Like Most


Tanggal 21 September 2011 mendatang, grup musik hip-metal Linkin Park akan menggelar konser di Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia. Konser bertajuk "A Thousand Suns World Tour 2011" tersebut adalah kali kedua band asal California, AS, itu menggelar konser di Indonesia setelah pada 2004.

Sebagai persiapannya, tentu para LP Underground yang sudah mengantongi tiket konser sudah mulai menghafal lirik lagu-lagunya. 

Oke, pada artikel ini saya tidak akan membahas lirik-lirik lagu Linkin Park. Saya hanya ingin membuat daftar 10 lagu Linkin Park yang paling saya suka. Saya pernah menulis artikel semacam ini tentang Avenged Sevenfold disiniHere you go! My top 10 Linkin Park's songs! You're free to add and comment. ;)

1. Crawling

Lagu inilah yang menjadi awal kesuksesan Mike Shinoda, dkk. Ketika itu saya masih duduk di kelas dua SMP (2001). Dengan komposisi musik yang menghentak diawali dengan teriakan khas Chester Bennington yang tiada dua, waktu itu membuat saya sampai rela menabung untuk membeli album (kaset) Hybrid Theory, kalau tidak salah harganya 25 ribu. Yup, bagi saya pribadi, Crawling adalah masterpiece Linkin Park. Berkat lagu ini, Linkin Park meraih penghargaan Grammy Awards untuk kategori Best Hard Rock Performance. Sampai sekarang, saya tak pernah bosan memutar lagu ini berulang-ulang di PC. Yang menggelikan, dulu teman-teman saya sering menyanyikan lagu ini dibagian reff dengan lirik plesetan: "Solikin matiii, keeetibaaan radiiioooo...". Hehe. Great song!

2. Leave Out All The Rest

Lagu ini membuat saya jatuh hati karena lirik-nya yang pada saat itu sangat mengena dan pas di hati saya (curcol). Lagu ini ada pada album Minutes to Midnight, track ke-3. Pada saat itu, 2007, saya sempat membeli CD-nya, namun sekarang entah dimana. Chester menyanyikan lagu ini dengan sangat baik, seperti di lagu-lagu lainnya, namun menurut saya lagi ini memiliki sisi lain yang membuatnya sangat menarik bagi saya. Leave Out All The Rest juga sempat menjadi salah satu soundtrack dalam film Twilight.

3. Numb

Dari album kedua Linkin Park - Meteora (2004), Numb adalah salah satu lagu yang selalu ada di playlist Linkin Park saya. Lagu ini menceritakan tentang kesendirian seseorang, yang merasa diasingkan oleh lingkungannya (kebanyakan lagu Linkin Park bertema seperti ini). Balutan pop-rock yang kental dengan sentuhan piano ala Mike Shinoda serta di-mix oleh sang jagoan, DJ Joseph Hahn (Mr. Hahn). Recycle lagu ini bersama Jay-Z berjudul Numb/Encore juga meraup banyak kesuksesan. Numb adalah salah satu lagu terbaik yang dimiliki Linkin Park.

4. In The End

Lagu ini penuh dengan vokal rap Mike Shinoda. Hit kedua Linkin Park setelah Crawling di album Hybrid Theory (2001). Lagu ini (menurut saya) telah banyak menginspirasi kemunculan band-band hip-metal di Indonesia seperti Saint Loco atau Rebek. Dengan lagu In The End ini, Linkin Park juga sempat meraih beberapa penghargaan diantaranya Best Rock Video di ajang MTV Music Awards.

5. Breaking The Habit

Terdapat pada album Meteora (2004), track ke-9, Breaking the Habit menghadirkan sesuatu yang berbeda dari Linkin Park. Chester Bennington menyanyi secara full, tanpa ada rap dari Mike Shinoda. Ditambah lagi dengan iringan lembut strings instrument, lagu ini benar-benar berbeda dari lagu-lagu Linkin Park yang lain. Video klip-nya juga cukup menarik. Sebuah video klip animasi yang dibuat sendiri oleh Mr. Hahn dan Mike Shinoda, berhasil meraih penghargaan Viewer's Choice Awards dalam helatan MTV Music Awards.

6. Waiting For the End

Lagu ini ada pada album terbaru Linkin Park - A Thousand Suns (2011). Mendengarkan lagu ini membuat saya merasa damai, dengan lirik yang 'pasrah' pada kenyataan, namun tidak menyerah untuk menghadapinya. Komposisi lagu ini mengingatkan saya pada lagu-lagu lain seperti Leave It All The Rest, Somewhere I Belong, ataupun Easier to Run, bedanya, Waiting For The End agak lembut di bagian bridge dan reffrain. Persamaannya, lagu ini juga dihiasi rap cepat ala Mike Shinoda. Pernah melihat video klip-nya? Luar biasa bukan? Menurut saya video klip lagu ini adalah video klip paling inovatif sepanjang sejarah. Hebatnya lagi, sang kreator tak lain adalah personil Linkin Park sendiri, terutama Mr. Hahn.

7. Faint

Sekilas, sound strings dari intro ini mirip lagu Toxic - Britney Spears, hehe. Lagu dengan beat yang cepat dan bersemangat, membuat saya tak pernah jenuh mendengarkannya. Salah satu lagu terbaik di album Meteora (2002). Dengan rap cepat Mike Shinoda dikombinasikan teriakan trademark Chester Bennington, semakin memperkuat kesan: This is Linkin' Park!

8. What I've Done

Single hit pertama dari album Minutes to Midnight (2007) yang juga menjadi soundtrack dari film Transformers edisi pertama. Musiknya benar-benar menunjukkan karakter asli dari Linkin' Park. Yang membuat saya agak kaget dengan kemunculan lagu (video klip) lagu ini adalah gaya rambut para personil Linkin Park yang sedikit berbeda. Sang vokalis, Chester Bennington bergaya rambut mohawk, sedangkan gitaris Brad Delson berambut afro. Sebenarnya gambaran mereka sudah ada pada cover album, but still, I'm surprised to see Brad with his afro hair. Secara kesluruhan, lagu ini sangat luar biasa.

9. One Step Closer

Dari album pertama dan album paling sukses Linkin Park - Hybrid Theory (2001), saya suka lagu ini karena saya pernah memainkannya diatas bersama band saya semasa SMP, hehe. Saya agak sedikit kecewa ketika lagu ini dijadikan soundtrack (secara tidak resmi) pada acara televisi Gelar Tinju Profesional Indosiar (GTPI).

10. Iridescent

Lagu ini adalah single keempat dari album paling gress Linkin Park - A Thousand Suns (2011). Video klip lagu ini, yang disutradari oleh Mr. Hahn, baru saja dirilis secara resmi, tepatnya pada 14 September 2011. Lagu ini juga menjadi soundtrack dari film terbaru trilogi Transformers: Dark of the Moon. Video klip lagu ini diunggah pertama kali di YouTube pada 3 Juni 2011 dan sampai saat saya menulis artikel ini, jumlah viewers-nya mencapai 12 juta lebih! Overall, I love this song, but I think it's too short.

Finally, that's my top 10 Linkin Park's songs. Sangat sulit untuk memilih kesepuluh lagu diatas, karena saya menyukai hampir semua lagu Linkin Park. ;) Silakan tinggalkan komentar untuk daftar yang saya buat ini, sekalian jika ada tambahan, you are free to add your own favorites Linkin Park Songs! Terimakasih telah merelakan waktu anda untuk membaca artikel ini. :D

4 comments:

  1. A Place for my head, runaway, yg dari album pertama bagus-bagus, masih banyak...

    nice post! ;;)

    ReplyDelete
  2. ampe sekarang ane tetep suka ama one step closer,,, apalagi kalo liat gayanya kang mike shinoda yg style-nya ala anime gitu kereeennn dah

    ReplyDelete
  3. saya juga suka sama lagu2 diatas :)
    papercut juga bagus, di video klip itu si chester gaya rambutnya oke banget :*

    ReplyDelete
  4. Lagu paling buat ane terkesan adalah iridescent dan given up yang teriakan chester benington lama amat pake suara rock lagi

    ReplyDelete

Tulis apa yang ingin kamu tulis:

Powered By Blogger